Laman

Senin, 28 Februari 2011

PACARAN DENGAN IDOLA SEKOLAH

Jatuh cinta dengan idola sekolah menjadi bagian dari cinta remaja masa kini. Pacar idola menjadi dambaan banyak anak remaja dalam mencari pacar. Idola sekolah memang nyatanya memiliki kelebihan yakni populer, ganteng atau cantik dan tentunya berprestasi dan dielu-elukan. Tidak ada salahnya memiliki pacar idola sekolah namun tentunya perlu mempersiapkan diri dengan berbagai resiko yang mungkin muncul.
Masa remaja memang masa menuju kedewasaan dan termasuk dalam masa yang labil. Seringkali remaja sedang mencari sosok panutan dalam mencari pacar dan yang termudah tentunya jatuh cinta pada idola sekolah. Namun demikian, berpacaran tidak boleh menjadi hal yang main-main bahkan dalam masa remaja sekalipun. Jatuh cinta harus dijalani sebagai sebuah pengalaman yang serius. Karena jika tidak, akhirnya akan lebih menyakitkan.
Memiliki pacar idola sekolah memang terlihat keren dan terkesan hebat karena berhasil mengalahkan banyak remaja yang menyukainya juga. Namun hal penting yang perlu diingat adalah bahwa dalam jatuh cinta harus saling menyukai satu sama lain sebagai modal utamanya. Tidak hanya sekedar menyukai sang pacar idola, pacar idola itu juga harus menyukai kamu. Selain itu tujuannya adalah menyayangi pacar idola bukan untuk menumpang popularitas saja.
Memiliki pacar idola juga mengandung resiko tersendiri. Rasa iri hati dari banyak pihak juga bisa mengganggu hubungan yang sedang terbina. Apalagi dalam masa remaja, sepertinya segala cara bisa saja dilakukan oleh saingan untuk berusaha merusak hubungan dengan sang idola itu. Oleh sebab itu, untuk menghindari hal ini, hubungan pacaran yang terjalin haruslah memiliki landasan cinta yang kuat.
Selain itu, jatuh cinta pada seorang idola juga akan mengangkat nama kamu sebagai pacarnya. Hal ini bisa menyebabkan kamu menjadi objek penilaian banyak pihak. Penilaian itu bisa mengenai penampilan, prestasi dan apakah kamu pantas dan sepadan dengan sang idola dan lain sebagainya. Ketika penilaian tersebut ternyata tidak baik maka kedewasaan dituntut untuk tidak selalu memedulikan perkataan orang lain. Yang terpenting niat hubungan pacaran kalian adalah niat yang baik. Bahkan penilaian itu bisa dijadikan motivasi untuk terus meningkatkan kualitas diri dan berprestasi.

TIPIS MUDAH MENYUKAI MATEMATIKA

Salah satu pelajaran sekolah yang paling tidak disukai sebagian besar para siswa adalah pelajaran matematika. Memang pelajaran matematika agak rumit karena banyaknya rumus yang harus dihafal. Sebenarnya tidak hanya matematika yang memiliki rumus banyak, tetapi ada fisika dan kimia yang juga tidak kalah rumitnya. Meski tampaknya susah, namun tidak sedikit yang menyukai pelajaran ini. Sebenarnya matematika merupakan pelajaran sekolah yang cukup mengasyikkan jika bisa memahaminya. Di Indonesia pembelajaran matematika diberikan sejak di bangku sekolah dasar, bahkan sejak bangku taman kanan-kanak hingga perguruan tinggi
Karena matematika merupakan pelajaran sekolah yang cukup penting dan akan sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari, maka ada baiknya untuk bisa menguasainya. Untuk dapat menguasainya tentu saja harus menyukai mata pelajaran ini dulu. Berikut ini beberapa tips yang bisa dicoba supaya dapat menyukai matematika.
  1. Dalam pembelajaran matematika bagi anak-anak dapat dilakukan dengan cara belajar sambil bermain. Misalnya belajar berhitung dengan menggunakan biji, batu, pensil, atau apa saja yang dapat digunakan sebagai alat bantu dalam menghitung.
 Dengan cara ini anak akan memahami konsep dasar berhitung (dalam hal ini penjumlahan dan pengurangan). Lebih baik anak diajak untuk memahami konsep daripada langsung menghafal rumus.
2.      ·  Pahami darimana asalnya rumus, jangan langsung menghafalkannya dan menerapkannya pada soal matematika. Banyaknya rumus matematika yang harus dihafal sudah tentu membingungkan, untuk mengatasinya yaitu dengan mengetahui bagaimana rumus itu didapat. Dengan mengetahui asal-usul rumus akan memudahkan dalam menerapkan pada soal matematika. Minta pada guru untuk menjelaskan tentang asal mula rumus tersebut.
3.      ·  Mencoba mempraktikkannya dalam kehidupan sehari-hari atau dengan alam sekitar. Misalnya rumus trigonometri bisa digunakan untuk mengukur tinggi pohon atau sudut kemiringan. Memperkirakan bayangan benda dengan asal sumber cahaya yang berbeda-beda, dan sebagainya.
4.      ·  Selalu mengulang-ulang pelajaran yang sudah dipelajari dengan sering berlatih mengerjakan soal matematika yang berbeda-beda.
5.       ·  Guru memiliki peran yang cukup penting supaya siswa dapat memahami pelajaran dengan baik. Jika guru di sekolah justru membuat bingung sehingga menjadi tidak faham, maka sebaiknya mencari guru privat yang bisa mengajari dengan baik.

Mitos Valentine Day

Valentine yang selalu dirayakan setiap tanggal 14 februari sangat dinanti-nanti oleh muda-mudi di seluruh dunia tidak hanya di eropa, tapi juga di Indonesia.
Di hari spesial ini para remaja khususnya muda-mudi akan mengekspresikan rasa cinta mereka kepada pasangannya, ada yang memberikan bunga, coklat, candle light dinner ataupun hanya sekedar menelpon kekasihnya untuk mengucapkan selamat valentine.
Sebenarnya adakah diantara kita yang tahu bagaimana sejarah atau mitos valentine sebenarnya ?
Menurut mitosnya di romawi pernah ada suatu festival yang diarayakan pada tanggal 15 februari, dimana festival ini dirayakan sebagai rasa penghormatan kepada Lupercus.
Festival ini biasanya diadakan pada saat musim semi. Dimana salah satu kebiasaan muda-mudi disana melakukan pengundian nama-nama gadis yang kemudian di taruh di dalam toples, kemudian setiap nama gadis yang keluar dari toples maka gadis yang namanya terpilih harus menjadi kekasihnya.
Legenda menyebutkan bahwa pada saat itu hari libur lupercus berubah menjadi hari valentine dan dimajukan sehari menjadi tanggal 14 februari, ketika seorang pendeta bernama valentine yang merupakan seorang pendeta agama Kristen.
Pada saat itu Kristen adalah agama baru. Kaisar yang memerintah pada saat itu adalah Claudius II dimana kaisar melarang para prajurit muda untuk menikah bahkan bertunangan ataupun memiliki kekasih.
Hal ini karena kaisar menyakini bahwa jika para prajuritnya menikah, maka mereka akan lebih memilih untuk tinggal dirumah bersama keluarganya daripada memilih berperang.
Valentine menentang keputusan kaisar dan diam-diam melakukan pernikahan. Dan akhirnya diketahui oleh kaisar dan dijatuhi hukuman penjara dan kemudian dihukum mati.
Valentine dihukum mati pada tanggal 14 februari pada malam hari libur roma lupercalia. Setelah kematiannya valentine diberi nama santo. Setelah seluruh masyarakat roma memeluk agama Kristen.
Para pendeta memindahkan hari libur musim semi dari tanggal 15 februari menjadi tanggal 14 februari.
Sekarang hari libur santo valentine lebih dikenal sebagai hari valentine daripada hari libur lupercus.

MENGHILANGKAN IRI HATI

Hampir setiap orang pernah merasakan iri hati yang sangat tidak mengenakkan. Yang dimaksud dengan iri hati adalah menginginkan anugerah yang ada pada orang lain, baik disertai dengan keinginan supaya anugerah tersebut hilang dari orang yang dimaksud ataupun tidak. Iri hati merupakan penyakit yang bisa menimpa siapa saja terutama orang yang balum sempurna akalnya, misalnya anak remaja.
Kadang orang tidak tahu mengapa tiba-tiba di hatinya ada rasa iri pada teman atau saudara sendiri. Iri biasanya terjadi karena orang lain memiliki kelebihan bila dibandingkan dengan dirinya baik yang berkaitan dengan hartanya, kecantikannya, kepintarannya, kedudukannya, dan apa saja bisa menjadi sebab munculnya rasa iri.
Siapa pun akan merasa tersiksa bila di hatinya ada rasa iri, dia tidak senang dengan anugerah yang diperoleh orang lain dan dia sendiri tidak mampu untuk mendapatkannya. Bahkan yang lebih parah lagi, ada orang yang iri rela menderita asal anugerah yang didapat orang lain hilang. Ini merupakan tabiat yang sangat buruk dan akan merugikan diri sendiri. Memang iri hati datangnya tiba-tiba dan tak dapat dibendung, namun orang yang baik akan berusaha menghilangkan rasa itu sebisa mungkin dan tidak menampakkannya. Ada beberapa cara untuk mengatasi iri:
  • Yang pertama menerima dengan ikhlas semua ketentuan yang Dia tetapkan bagi tiap makhluk baik sedikit ataupun banyak. Yang Maha Kuasa tidak akan salah dalam memberi, maka tidak ada alasan untuk iri pada orang lain. Ada yang diberi banyak dan ada yang sedikit. Tidak ada satupun cara yang bisa dilakukan untuk merebut anugerah tersebut dari orang lain.
  • Berdoa kepada Yang Maha Kuasa supaya dihilangkan rasa iri di dalam hatinya.
  • Menumbuhkan rasa syukur atas nikmat yang Dia berikan dengan cara melihat keadaan orang di bawahnya, bukan melihat orang yang ada di atasnya dalam hal kekayaan, kecantikan, dan sebagainya.
  • Ketika muncul rasa itu segera dihilangkan dengan cara menyadarkan diri bahwa orang yang mendapat nikmat tersebut adalah saudaranya, jadi hanya kebaikan yang diharapkan untuk saudaranya.
  • Mengucapkan selamat pada teman atau saudara yang mendapat kebaikan, ini sangat efektif untuk menghilangkan iri hati.
  • Mendengarkan kata hati untuk terus menyibukkan diri dalam memperbaiki diri.
Demikianlah beberapa cara untuk mengatasi bila iri muncul di hati. Kekayaan sebenarnya adalah kaya hati yaitu merasa cukup atas semua pemberian Ilahi dan tidak menginginkan apa yang ada pada orang lain kecuali iri karena ilmu atau kebaikan seseorang yang membuat kita ingin mencontohnya.

Berpacaran Di Sekolah

Selain keluarga dirumah. Sekolah dan penghuni sekolah adalah rumah kedua bagi para pelajar. Tiap harinya para pelajar menghabiskan sosialisasi dan waktunya di sekolah. Oleh karena itu, pergaulan dalam sekolah sangat berpengaruh pada pola pikir para remaja.
Pacaran menjadi salah satu pergaulan yang lagi trend di lingkungan sekolah, pertemuan yang intens dan cara pergaulan sekolah menjadi penyebabnya gaya pacaran di sekolah. Pada hakikatnya, sekolah adalah tempat untuk menuntut ilmu, bukan untuk berpacaran. Namun, pola pikir para remaja telah mengartikannya dengan berbeda. Pacaran dianggap wajib bagi para pelajar.
Berpacaran saat jam sekolah sangat merugikan diri sendiri dan keluarga. Kerugian itu adalah, menurunkan nilai pelajaran, menurunkan fokus terhadap pelajaran, menurunkan prestasi, mengurangi jumlah pertemanan di sekolah, dan pengaruh yang paling buruk dari cara pacaran yang salah adalah melakukan hubungan seks diluar nikah.
Berpacaran sebenarnya di berlakukan untuk orang yang menginjak umur dewasa, berpacaran bertujuan untuk mendekatkan kedua sepasang kekasih yang ingin melangkah ke pernikahan.
Namun, karena kurangnya pendidikan dan pengawasan dari orangtua, berpacaran menjadi hal yang wajib dilakukan bagi para pelajar.
Berikut tips pacaran di sekolah agar tidak mengganggu pelajaran di sekolah :
  1. Tingkatkan iman dan takwa kepada Tuhan YME
  2. Sibukkan diri dengan kegiatan ekskul disekolah.
  3. Jadikan pacaran menjadi penyemangat dalam belajar, berikan motivasi belajar kepada pasangan.
  4. Belajar kelompok menjadi alternatif lain untuk berkencan.
  5. Untuk saling menjaga, kenalkan pasangan kepada orangtua masing-masing.
  6. Jika berpacaran di sekolah, hindari berpacaran saat jam sekolah, apalagi saat jam pelajaran berlangsung.
  7. Hindari menonton film porno pada internet atau tv.
  8. Hargai orangtua dan diri sendiri. Sadari konsekuensi yang dapat diambil jika salah dalam cara pacaran.
  9. Pacar yang baik adalah pacar yang dapat menjaga harga diri pasangannya.
Masa muda memang menjadi masa yang paling indah, cinta monyet dijadikan alasan untuk berpacaran. Tapi perlu diingat bagi pelajar, kunci kesuksesan dimasa depan yaitu dengan belajar bersungguh sungguh. Jangan karena cara pacaran yang salah kita akan menyesal dikemudian hari.

Beberapa Masalah Kesehatan Remaja

Masa remaja memang bisa disebut sebagai masa transformasi antara perubahan dari anak-anak menuju proses dewasa. Disini terjadi banyak sekali pergolakkan entah itu dari segi perkembangan psikologi ataupun dari segi kesehatan remaja.
Anak remaja yang tidak bisa merawat dirinya dengan baik, biasanya mudah sekali terjangkit penyakit. Penyakit itu biasanya banyak menyerang pada kulit, mata, bahkan termasuk penyakit dalam. Kebersihan seorang remaja harus selalu terjaga, jika perlu sering-seringlah mengkonsultasikan kesehatan ke dokter secara rutin.
Perkembangan remaja yang dinamis menimbulkan kesenjangan dalam diri seorang remaja yang berakibat buruk bagi kesehatan remaja. Mereka cenderung mudah terserang penyakit, terutama penyakit kulit seperti jerawat. Pada masa perkembangan remaja, ini diikuti dengan perkembangan hormonal yang turut serta membantu anak remaja untuk memperjelas munculnya ciri-ciri kelamin sekunder.
Jika pengontrolan hormon yang terjadi di dalam tubuh tidak normal atau berlebihan, maka hal ini juga menimbulkan efek yang tidak baik.
Jerawat merupakan salah satu penyakit yang timbul karena pengontrolan hormon yang tidak sesuai dengan kadar yang dibutuhkan oleh tubuh.
Penyakit kulit yang sifatnya menular juga mudah sekali menyerang anak remaja. Bahwasannya, seusia anak remaja itu senang sekali melakukan interaksi dengan kawan-kawan sebayanya, yang melibatkan saling kontak satu sama lain sehingga apabila salah satu temannya terinfeksi penyakit kulit maka akan dengan mudah tertular ke teman yang lainnya. Terlebih lagi jika anak remaja itu sering melakukan seks bebas, maka persentase penularannya lebih besar pula.
Beberapa penyakit lainnya yang sering mengganggu kesehatan remaja yaitu penyakit tentang sirkulasi peredaran darah. Jenis penyakit yang sering diderita yaitu varises dan wasir. Varises ini biasanya mulai muncul saat seseorang yang aktif melakukan pergerakan yang mengandalkan kerja otot (misalnya saja remaja yang ingin memperbesar ototnya) namun dilakukan dengan cara yang salah. Misalnya kebiasaan melipat siku lengan atau siku kaki setelah berlari jarak jauh.
Hal ini bisa memacu munculnya indikasi penyakit varises. Sedangkan penyakit wasir ini sering terjadi pada anak remaja yang cenderung pasif dan suka duduk dalam jangka waktu yang lama. Penyakit wasir ini juga biasa menyerang remaja yang sering bepergian menggunakan motor untuk jarak tempuh yang jauh.

BELAJAR MENGENDALIKAN DIRI

Masa remaja memang bisa disebut sebagai masa transformasi antara perubahan dari anak-anak menuju proses dewasa. Disini terjadi banyak sekali pergolakkan entah itu dari segi perkembangan psikologi ataupun dari segi kesehatan remaja.
Anak remaja yang tidak bisa merawat dirinya dengan baik, biasanya mudah sekali terjangkit penyakit. Penyakit itu biasanya banyak menyerang pada kulit, mata, bahkan termasuk penyakit dalam. Kebersihan seorang remaja harus selalu terjaga, jika perlu sering-seringlah mengkonsultasikan kesehatan ke dokter secara rutin.
Perkembangan remaja yang dinamis menimbulkan kesenjangan dalam diri seorang remaja yang berakibat buruk bagi kesehatan remaja. Mereka cenderung mudah terserang penyakit, terutama penyakit kulit seperti jerawat. Pada masa perkembangan remaja, ini diikuti dengan perkembangan hormonal yang turut serta membantu anak remaja untuk memperjelas munculnya ciri-ciri kelamin sekunder.
Jika pengontrolan hormon yang terjadi di dalam tubuh tidak normal atau berlebihan, maka hal ini juga menimbulkan efek yang tidak baik.
Jerawat merupakan salah satu penyakit yang timbul karena pengontrolan hormon yang tidak sesuai dengan kadar yang dibutuhkan oleh tubuh.
Penyakit kulit yang sifatnya menular juga mudah sekali menyerang anak remaja. Bahwasannya, seusia anak remaja itu senang sekali melakukan interaksi dengan kawan-kawan sebayanya, yang melibatkan saling kontak satu sama lain sehingga apabila salah satu temannya terinfeksi penyakit kulit maka akan dengan mudah tertular ke teman yang lainnya. Terlebih lagi jika anak remaja itu sering melakukan seks bebas, maka persentase penularannya lebih besar pula.
Beberapa penyakit lainnya yang sering mengganggu kesehatan remaja yaitu penyakit tentang sirkulasi peredaran darah. Jenis penyakit yang sering diderita yaitu varises dan wasir. Varises ini biasanya mulai muncul saat seseorang yang aktif melakukan pergerakan yang mengandalkan kerja otot (misalnya saja remaja yang ingin memperbesar ototnya) namun dilakukan dengan cara yang salah. Misalnya kebiasaan melipat siku lengan atau siku kaki setelah berlari jarak jauh.
Hal ini bisa memacu munculnya indikasi penyakit varises. Sedangkan penyakit wasir ini sering terjadi pada anak remaja yang cenderung pasif dan suka duduk dalam jangka waktu yang lama. Penyakit wasir ini juga biasa menyerang remaja yang sering bepergian menggunakan motor untuk jarak tempuh yang jauh.

Tips Merias Wajah Bagi Putri

Bagi remaja putri, dunia make up atau merias wajah dan fashion sangatlah menarik. Sehingga banyak diantara mereka sibuk dengan bereksperimen dengan penampilan, meskipun hasilnya tidak selalu menambah penampilan mereka malah cenderung terkesan menor atau berlebihan. Pada usia belasan untuk remaja putri sangat tidak dianjurkan untuk menggunakan riasan wajah yang berlebihan, sebab sel-sel kulit mereka masih tumbuh berkembang dengan baik akan terganggu dengan bahan kosmetik yang tebal. Maka diperlukan teknik merias wajah yang benar sehingga dapat membuat remaja semakin menarik dan menawan.
Berikut merupakan tips merias wajah bagi remaja putri:
  1. Sebelum merias wajah sebaiknya cuci muka hingga bersih. Ketika merias wajah lakukanlah ditempat yang tidak menyebabkan berkeringat, sebab wajah berkeringat akan mengakibatkan make up menempel secara tidak merata.
  2. Gunakan bedak yang dikhususkan untuk remaja. Sebab bedak untuk orang dewasa mengandung bahan kimia yag cukup berat bagi kulit remaja. Gunakan bedak yang warnanya tidak jauh berbeda dengan warna alami yang Anda miliki.
  3. Lakukan percobaan warna dengan menggunakan warna-warna yang cerah dan lembut untuk diaplikasikan pada kelopak mata. Misal, ingin memadukan eye shadow untuk kelopak atas pink soft dengan setengah kelopak bawah warna hitam akan menampilkan sisi feminim. Untuk kesan remaja yang aktif dapat menggunakan warna cerah namun alami dan tidak mencolok dan tidak glossy.
  4. Lakukan merias wajah bagian bulu mata dengan menggunakan penjepit bulu mata lalu gunakan maskara bening atau hitam.
  5. Jika belum memiliki ketrampilan yang baik dalam mengukir alis dengan pensil alis, maka gunakan eye shadow warna coklat, aplikasikan dengan kuas pada alis mata.
  6. Jangan pernah menggunakan lipstick berwarna terang. Gunakan lip gloss untuk keseharian atau saat acara khusus gunakan lipstick warna bibir.
  7. Gunakan blush on warna natural untuk diterapkan secara samara-samar pada tulang pipi.
  8. Coba berbagai jenis gaya rambut karena akan membantu melengkapi make up yang telah dilakukan.
Ingatlah untuk selalu menjaga kulit Anda tetap bersih, kencang dan lembab. Hindari menggunakan produk yang kasar pada kulit Anda. Kesan innocence dari wajah Anda merupakan keindahan sejati, sehingga menghindari segala macam make up yang berlebih karena membayangi pesona alami yang Anda miliki.

Tips Memilih Baju Untuk Remaja

Banyak orang mengatakan masa remaja adalah masa yang paling indah. Sebab menurut sebagian besar orang dewasa, pada saat masa remaja berbagai macam peristiwa menarik terjadi, seperti merasakan cinta pertama, memulai persabahat dengan seseorang, mengenal dan mencari jati diri, hingga mulai belajar mempercantik diri.
Kita sebagai kaum remaja yang mengalami hal-hal tersebut kadang menganggap sebagai tantangan, seperti halnya dalam berpenampilan, khususnya dalam memilih pakaian yang pantas. Kadang kita stres dan sulit menentukan baju remaja model apa yang pantas dan tepat digunakan, dan akhirnya mencari jalan pintas dengan meniru gaya berpakaian orang lain.
Tetapi dengan cara meniru, tidak sedikit diantara kita yang justru terjerumus dalam penampilan yang berlebihan atau kurang sesuai. Contohnya meniru gaya berpakaian artis yang menggunakan baju seksi atau terlalu terbuka. Oleh sebab itu, perlu kita pelajari bagaimana caranya berpenampilan yang menarik dengan memilih baju yang tepat.
Berikut merupakan tips memilih baju bagi remaja:
  1. Baik remaja laki-laki atau perempuan, pertimbangkan bentuk badan sebelum memilih pakaian. Sehingga dapat menyembunyikan kekurangan dan menonjolkan kelebihan pada tubuh.
  2. Perhatikan kenyamanan pakaian saat dikenakan, dan sesuaikan dengan kegiatan yang akan dilakukan. Sehingga dapat meningkatkan rasa percaya diri kita.
  3. Sebaiknya pada masa remaja menghindari berpenampilan yang berlebihan atau mencoba meniru orang dewasa, yang akhirnya dianggap berlebihan oleh teman-teman kita. Seperti menggunakan baju seksi yang terbuka atau terlalu ketat. Maka pilihlah pakaian yang mencerminkan kepribadian positif kita, misal menyukai bakset, maka dapat menggunakan pakaian casual.
  4. Sebaiknya memilih pakaian yang berwarna cerah dan sesuai dengan kulit tubuh kita, yang dikombinasikan dengan warna netral. Misalnya baju atasan berwarna merah dipadukan dengan bawahan berwarna netral seperti hitam atau putih.
  5. Bila kita masih bingung memilih pakaian yang akan dikenakan, atasi dengan selalu sediakan model pakaian yang mudah dikombinasikan dengan warna netral. Contohnya seperti model legging warna hitam, jaket warna gelap, baju terusan warna hitam, hijau tua, coklat tua dan abu-abu tua.
  6. Perhatikan tren penampilan yang berkembang pada pergaulan kita. Jika tidak seusai dengan kepribadian dan cenderung menyebabkan seseorang berasumsi negatif, maka lebih baik tidak memilih menggunakan model pakaian tersebut, seperti baju seksi, hot pant, baju terusan atau dress dengan menonjolkan belahan dada, dan lain sebagainya. Pertimbangkan pula selera dan model pakaian yang kita senangi.
  7. Carilah referensi sebanyak-banyaknya tentang cara memilih baju remaja dari berbagai macam media. Contohnya dari tabloid, majalah remaja yang biasanya terdapat rubik “fashion”, yang membahas dan memberi panduan pada kaum remaja untuk memperoleh penampilan menarik. Kita juga dapat memperoleh informasi dari internet dengan adanya situs-situs yang membahas tentang penampilan remaja.
  8. Baju remaja yang tepat tidak harus diperoleh dengan harga mahal. Menurut penelitian, hampir 60% remaja menganggap untuk mendapatkan penampilan yang menarik harus ditunjang dengan menggunakan baju bermerek dan mahal. Padahal tidak selamanya pakaian mahal selalu pantas kita gunakan, dan sebaliknya pakaian murah kadang dapat menunjang penampilan kita.

Hati-Hati Dengan Narkoba

Secara statistik, hingga saat ini pengguna narkoba didominasi oleh usia remaja, meskipun berbagai pihak telah berupaya keras untuk membendung masalah ini. Masalah remaja terkait dengan narkoba masih merupakan pr besar bagi pemerintah dan orang tua, padahal sekian banyak kerugian dan bahaya narkoba bagi kesehatan dan masa depan mereka telah berkali-kali didengungkan. Sebagian remaja yang terlanjur jatuh dalam narkoba percaya bahwa zat ini mampu membuat mereka berpikir lebih baik, aktif, dan populer di kalangan teman. Alih-alih memberi manfaat, narkoba justru menimbulkan banyak gangguan kesehatan.
Kecanduan
Kecanduan hanyalah satu dari sekian banyak dampak buruk narkoba. Narkoba merupakan zat adiktif. Senyawa yang terkandung di dalamnya akan menstimulasi otak untuk meningkatkan produksi dopamine serta merusak syaraf-syaraf otak. Dengan demikian otak hanya akan merasa baik ketika narkoba masuk ke dalam tubuh, tetapi begitu efek ini hilang otak akan memberikan sinyal bahwa tubuh membutuhkan zat ini lagi secara terus-menerus sehingga remaja akan selalu ingin kembali menggunakannya.
Gangguan pada organ penting tubuh
Banyak remaja pengguna narkoba tertipu oleh salah satu efeknya , yaitu stimulan. Efek ini berupa peningkatan kinerja jantung, yang membuat seseorang merasa lebih bertenaga, gembira, dan aktif. Kondisi ini hanya sesaat, dan akan berbalik menjadi efek buruk yang menyeramkan. Karena jantung terpompa secara tidak normal maka besar peluang terjadi gangguan pada organ ini, yaitu aritmia, serangan jantung, dan stroke.
Secara medis dinyatakan bahwa penggunaan narkoba dalam bentuk suntikan dapat menjadi pemicu terjadinya gagal jantung. Khususnya pada narkoba jenis suntik yang berpeluang terjadinya infeksi mikroba pada pembuluh jantung, katup jantung, dan jaringan di sekitarnya. Kondisi inilah yang menyebabkan terjadinya komplikasi gagal jantung. Di Amerika sejumlah 25% penderita infeksi pembuluh jantung adalah pengguna narkoba bentuk suntik. Penyakit ini ditandai dengan rasa sesak nafas di dada, demam, mual, muntah, dan penurunan berat badan.
Sementara pada otak, bahaya narkoba mempengaruhi kinerja otak sebagai pusat pengendali seluruh tubuh. Zat berbahaya ini masuk ke dalam otak sehingga merusak sel-sel serta pembuluh syaraf di dalamnya. Akibatnya terjadi penurunan kesadaran, luapan emosi tidak tabil, lemah dalam berpikir, perubahan perilaku, dan kematian sel lokal otak yang menyebabkan kelumpuhan. Kenikmatan yang sesaat tak sebanding dengan penderitaan yang berat dan panjang. Tak hanya itu, penggunaaan narkoba dalam jangka waktu tertentu bisa dipastikan akan mengalami gangguan di seluruh organ vital tubuh seperti kulit, paru-paru, ginjal, dan tulang.
Kerusakan mental
Di dalam otak terdapat syaraf-syaraf yang mengendalikan mental seseorang. Sementara narkoba yang telah menjangkau sistem otak akan berpengaruh besar terhadap mental remaja, seperti gangguan jiwa, depresi, dan kenakalan remaja. Secara statistik bertambahnya jumlah remaja pengguna narkoba sejalan dengan peningkatan masalah kenakalan remaja.
Remaja yang terlanjur menjadi pengguna narkoba akan terdorong untuk berusaha selalu memperoleh zat ini dengan cara apapun, termasuk dengan tindak kejahatan. Jika secara finansial pribadi remaja tak mampu lagi mencukupi kebutuhannya, maka ia akan berusaha dengan berbagai cara seperti mencuri. Di sisi lain, remaja putri yang menjadi pengguna narkoba juga tak sedikit yang malakukan kenakalan remaja seperti hamil pra nikah.
Ironisnya kondisi ini diikuti dengan tindakan aborsi, diperkirakan di Indonesia terjadi 700 ribu pelaku aborsi adalah remaja dan sejumlah besar terkait dengan narkoba. Jadi jika remaja tak mau terkena dampak bahaya narkoba, maka jangan sekali-kali mencobanya. Karena begitu jatuh, maka akan sulit untuk lepas. Jadi kalimat “say no to drugs!” seharusnya tak hanya sekedar slogan, tapi juga menjadi tekad kuat yang harus selalu dipegang oleh remaja.

Tips Agar Konsentrasi Belajar

Banyak di antara kita yang merasa rajin belajar, tapi tidak memperoleh nilai bagus di sekolahnya. Alasan umum mengapa hal tersebut bisa terjadi adalah tidak bisa konsentrasi saat belajar, sehingga daya penerimaan atas pemahaman suatu mata pelajaran menurun.
Contohnya tidak bisa konsentrasi saat belajar adalah ketika memahami suatu materi dengan membaca secara seksama dan berulang-ulang atau mencoba menghafal, tetapi sering kali merasa tidak memahami maksud dari materi tersebut. Beberapa hal yang dapat menyebabkan tidak bisa atau penurunan konsentrasi saat belajar, seperti cara belajar yang salah mengantuk, malas, sedang memiliki masalah, letih, banyak kegiatan, kurangnya nutrisi pada otak, dan lain sebagainya.
Jika mengalami kesulitan dalam berkonsentrasi belajar dan dibiarkan secara terus-menerus, bukan hanya dapat mengakibatkan penurunan prestasi akademik, tetapi juga akan berdampak pada masalah kejiwaan seperti, depresi, mudah panik, minder atau kurangnya rasa percaya diri dan lain-lain.
Berikut merupakan tips agar kita dapat berkonsentrasi saat belajar:
  1. Istirahat yang cukup dapat membantu otak kita untuk relaksasi dari ketegangan yang terjadi sehari-hari. Sehingga saat kita belajar, otak dapat merespon suatu pemahaman materi dengan lebih cepat.
  2. Lakukan cara belajar yang benar. Kebanyakan dari kita belajar dengan sangat giat, ketika menjelang ujian yang sering disebut Sistem Kebut Semalam (SKS). Sedangkan pada hari-hari biasanya jarang melakukan kegiatan belajar. Sehingga tekanan pada otak akan berlipat ganda ketika melakukan SKS, dan hal ini akan menurunkan kosentrasi saat belajar. Sebaiknya membuat jadwal belajar secara rutin, dengan jangka waktu 1-3 jam setiap harinya.
  3. Musuh terberat kita saat belajar adalah rasa malas. Rasa malas dapat datang kapan saja sebagai penghalang kita untuk mendapatkan nilai bagus atau prestasi yang lain. Selain itu, juga dapat menurunkan daya konsentrasi belajar, maka sebaiknya jika rasa malas mulai datang segera pacu semangat belajar kita.
  4. Lakukan latihan fisik untuk memulihkan kebugaran tubuh. Sebab dengan tubuh yang segar dan sehat dapat membantu kita dalam berkonsentrasi belajar. Menurut penelitian, berjalan kaki juga dapat meningkatkan daya konsentrasi kita.
  5. Makan makanan yang bergizi dan bernutrisi yang baik untuk otak. Biasanya makanan yang mengandung lechitin, asam lemak esensial, protein, DHA, vitamin B12, vitamin B6, asam float dan lain sebagainy. Kandungan tersebut dapat diperoleh dari kuning telur, ikan salmon, teh hijau, blueberry, gandum, biji labu dan sebagainya.

Jumat, 18 Februari 2011

KERINDUAN UNTUK BUNDA


Disetiap hembusan nafasku
Disetiap langkah kakiku
Disetiap tatapan mataku
Dimanapun daku berada



        Bunda……
        Dalam keningan malam
        Kurasakan dekat kasihmu
        Kurasakan bayangan dirimu



Bunda……
Engkau sesak pamberi kasih
Pemberi damai
Dalam kehidupanku



        Bunda……
        Betapaku merindukanmu
        Kumenantikanmu
        Di seiap hari – hariku



Bunda……
Ingin kulepas semua
Ingin kulupakan semua
Hanya padamu seorang
Bunda…… 

BUNDAKU

Dlam pekat malam
Aku duduk seorang diri
Termenung, terbayang
Kenangan bersamamu



        Bunda…
        Engkaulah Pahlawankuu
        Siang malam engkau bekerja
        Demi membiayai sekolaku



Bunda…
Engkaulah kasih sejati
Berjuang seorang diri
Menyongsong pagi yang kelabu



        Cobaan demi cobaan
        Datang menyapa
        Suka cita silih berganti
        Namun… kau tetap tegar



Terima kasih…
Wahai pahlawanku
Terima kasih…
Wahai kasij sejati
Untukmu bunda tercinta